BUKIT MANTONG SEMBALUN LAWANG, SENSASI MELIHAT PEMANDANGAN 180 DERAJAT

Bukit Mantong, siapa yang kenal ? Sembalun lagi-lagi menawarkan sebuah objek wisata pendakian yang layak masuk kedalam buku wisata anda. Kali ini terdapat sebuah bukit yang nyaris tidak pernah terdengar namanya ditelinga para pecinta ketinggian. Namanya bukit Mantong, berada diwilayah desa Sembalun Lawang kecamatan Sembalun.
Sembalun dari Bukit Mantong

Terletak di ketinggian kurang lebih 1500 Mdpl, bukit memang ini tidak terlalu tinggi. Namun karena berada tepat di sudut Sembalun, membuat bukit ini harus ditempuh selama 2 jam perjalanan. Lebih tepatnya bukit ini berada di lereng Bukit Pergasingan (1700 Mdpl). Saat ini para pemuda Sembalun Lawang sedang mempersiapkan diri untuk menjadikan bukit ini sebagai destinasi wisata andalan terbaru di desa tersebut, selain bukit Selong yang namanya sudah tersohor  sejak sekian lama.

Untuk menuju ke Bukit Mantong anda perlu diantar dengan kendaraan warga setempat, karena letaknya yang berada dipojokan Sembalun Lawang. Sepanjang perjalanan anda akan melewati persawahan warga, yang ditanami berbagai macam jenis sayur mayur. Setelah menempuh perjalanan selama kurang lebih 15 menit dari pusat desa, pendakian pun mulai dilakukan.


kebun kol di jalur menuju pendakian


Karena bukit ini hanya diakses oleh masyarakat yang berburu burung, maka jalur pendakiannya saat kami mencoba untuk mendaki bukit tersebut masih dipenuhi semak belukar. Beruntung saat itu kami ditemani oleh dua orang warga setempat, yang bersedia menunjukkan jalan dan membuka jalur pendakian.

Pendakian tersebut pun ditempuh selama dua jam. Pendaki bisa mendirikan tenda di ujung bukit. Area camping ground ini maskimal bisa menampung lima sampai 10 tenda. Bisa lebih ketika pendaki mau sedikit bersabar membuka lahan dengan membuka semak belukar yang tumbuh liar di bukit tersebut.

Pemandangan yang disajikan bukit Mantong begitu mempesona. Letaknya disudut memungkinkan bukit ini menampilkan pemangan 180°, mulai dari selat Alas, Bukit Anak Dara, desa Sembalun Bumbung, Sembalun Lawang, hingga Gunung Rinjani dapat anda nikmati dalam satu frame. Sangat direkomendasikan bagi kalian yang butuh lokasi wisata baru, usai pandemi ini berakhir nantinya. Segarnya udara pegunungan menambah syahdu suasana di bukit tersebut. Sementara disisi utara, berdiri kokoh bukit Pergasingan, yang menampilkan pemandangan tidak kalah indah.


camping ground Mantong
Selat Alas
Pemdangan Bukit Anak Dara 


Semakin indah, kala diwaktu pagi, kami dapat melihat sunrise, yang berpadu dengan kabut tipis yang bergerak melintasi lereng bukit dari Sembalun, menuju ke kawasan hutan hujan tropis di wilayah Sambalia.


kabut tipis 


Bagaimana, apakah bukit Mantong bisa menjadi lokasi wisata pendakian terbaru kalian ?


Comments

Popular posts from this blog

INDAHNYA PANORAMA RINJANI DARI PUNCAK SANGKAREANG TETEBATU

USAI BENCANA, LAHIR PESONA: BENDUNGAN RANTE MAS, SEMBALUN

Pantai Batu Dagong